Senin, 20 Agustus 2018

Strategi Belajar CP

Kalau diingat-ingat, saya menghabiskan waktu cukup lama di pemrograman kompetitif (alias Competitive Programming/CP). Mulai dari 2009 sampai dengan 2015, yang mana sesudah itu saya pensiun. Selama 7 tahun tersebut saya menghabiskan banyak waktu untuk berlatih.

Dari beberapa cara berlatih, ada yang lebih efisien atau kurang. Mungkin bisa dianggap seperti sistem "experience" atau exp pada game. Misalnya pada game pokemon, mengalahkan dragonite memberikan exp jauh lebih banyak dari magikarp. Seandainya sejak awal saya tahu cara berlatih yang paling efisien, mungkin dengan 7 tahun saya bisa lebih jago dari saya yang sekarang.

Melalui tulisan ini, saya akan berbagi informasi cara berlatih berdasarkan pengalaman saya. Cara berlatih ini tidak saling lepas, jadi bisa dikombinasikan sesuai kebutuhan. Semoga dapat membantu kalian yang sedang menempuh perjalanan menuju OSN, IOI, regional ICPC, atau ICPC world final.


Latihan NonKontes (UVa, SPOJ)

Saya memulai pembelajaran CP dari latihan UVa. Setiap harinya, saya memilih beberapa soal secara acak lalu dikerjakan. Biasanya saya dapat menyelesaikan 3 soal dalam sehari. Setelah mengenal SPOJ, saya mulai berlatih di sana dengan menonton papan submission, dan memilih soal yang berkode menarik.

Ciri utama dari latihan nonkontes adalah tidak adanya batas waktu dan kebebasan dalam memilih soal. Anda boleh memilih soal sendiri, dan dikerjakan dalam jangka waktu yang ditentukan sendiri pula.